Mendunng-mendung seperti ini enaknya makan makanan yang pedas dan gurih, sepertinya enak kalo kita makan ayam balado yang mantap abis. Kalian tau gak si kalau sebenernya ayam balado itu adalah makanan khas padang, mungkin untuk sebagian orang sudah tau karena sering mampir dirumah makan padang, atau bahkan baru tau ketika membaca artikel ini. Saking populernya ayam balado banyak dari kita yang memvariasikan sendiri ketika kita memasak ayam balado. Ayam balado juga sering kita jumpai ketika hari-hari besar, misalnya acara pernikahan, acara syukuran, atau bahkan saat lebaran. Untuk itu saya ingin membagi kan Ini Dia resep ayam balado Yang Mantap Abis resep yang sangat sederhana dan mudah diperaktekan, resep ini sangat cocok bagi kalian yang masih bingung bagaimana caranya membuat ayam balado yang mantap namun mudah sekali.
Ayam balado memiliki bumbu dan citarasa yang khas makanya makanan satu ini sangat populer, sebenarnya membuat ayam balado sangat mudah sekali, tapi kebanyakan dari beberapa orang memasak ayam balado dengan asal-asalan, terkadang terkesan asal ayam itu merah dilumuri bumbu balado, itulah yang membuat ayam balado menjadi tidak enak, dan disingirkan dari daftar menu untuk makan sekeluarga. Padahal jika kita memasaknya dengan benar dan dengan bumbu yang pas, ayam balado merupakan menu terbaik bagi kita untuk dimasak ketika ada acara penting atau hanya sekedar untuk makan siang dirumah. Bumbu ayam balado yang paling sederhana adalah cabai , lalu bawang merah, serta cuka secukupnya atau bisa diganti dengan jeruk nipis saja jika yang tidak begitu menyukai cuka. Untuk lebih jelasnya saya akan menjelaskan bumbu dan cara memasaknya dibawah ini, jadi mulai sekarang gak perlu ragu lagi untuk masak ayam balado yang mantap abis, karena caranya mudah dan bahannya sering kita jumpai.
Bahan-bahan :
- 500 gr daging ayam potong, cuci bersih
- 1 buah jeruk nipis
Bumbu:
- 4 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 1 sdt ketumbar
- 1 cm jahe
- 1 ruas kunyit
- 1 sdt garam
Bumbu balado:
- 3 buah cabai merah
- 3 cabai keriting
- 10 buah cabai rawit merah
- 2 siung bawang putih
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdm gula merah, sisir
- 1 sdt garam
- minyak secukupnya
Cara membuat:
- Lumuri ayam dengan jeruk kurang lebih 10 menit. Bilas hingga bersih. Ungkep ayam dengan bumbu ungkep yang sudah dihaluskan. Tuang air secukupnya dan masak hingga matang.
- Goreng ayam sehingga kering kecokelatan, tiriskan.
- Haluskan bumbu balado, tumis hingga bumbu balado matang. Masukkan ayam goreng ke dalam bumbu balado. Aduk rata.
Sangat mudah dan sangat sederhana bukan Ini Dia resep ayam balado Yang Mantap Abis sekarang kita bisa langsung memperakteknya sendiri didapur kesayangan kita, resep ini masih bisa kalian variasi sendiri loh sesuai lidah kalian misalnya jika kalian terbiasa memakan makanan yang pedas manis bukan hanya pedas dan gurih saja kalian bisa tambahkan tomat dan terasi sedikit di bumbu baladonya loh, walaupun agak sedikit merubah citarasa khas dari bumbu balado akan tetapi tidak menjadi masalah hal tersebut bisa dilakukan agar tidak monoton rasa dari balado itu sendiri. Jika kalian masih ingin eksperimen dengan ayam balado kalian bisa saja ungkep terlebih dahulu ayam tersebut lalu ditambah jahe, bawang merah, dan sedikit jeruk nipis, walau pada akhirnya terkesan seperti bukan ayam balado. Silakan berkerasi sesuka hati kalian, menu olahan ayam balado tadi sangat dianjurkan untuk disajikan dan dihidangkan ditengah-tengah orang tersayang. Cita rasa khas padang ini mampu juga menghilangkan rasa rindu terhadap rumah, bagi kalian yang sedang merantau dinegeri orang . Biar enggak penasaran dan tidak menerka-nerka sendiri, dan masih saja kurang percaya bisa langsung dicoba sendiri kelezatan dari resep ayam balado yang mantap abis. Jangan lupa untuk berbagi resep ini kepada teman-teman yang lainnya, bisa kalian bagikan dimedia sosial kalian, berbagi kesengan itu baik.